Tanaman hias adalah semua jenis tumbuhan yang fungsinya memberikan keindahan dan kecantikan. Tanaman hias dapat kita pajang di luar maupun di dalam rumah. Kali ini akan membahas mengenai rekomendasi tanaman hias indoor agar rumah terlihat makin cantik dan menarik.
Tidak hanya memberikan nilai estetika, tanaman hias di dalam rumah juga bermanfaat bagi kesehatan kita. Sobat ebanua perlu tahu manfaat jika ada tanaman hias di dalam rumah kita.
Manfaat
- Udara di dalam ruangan menjadi lebih segar
- Menurunkan risiko alergi dan flu
- Menjaga kesehatan mental
- Mencegah stress
- Memberikan kenyamanan pada ruangan tersebut.
Nah, setelah tahu manfaat tanaman hias berikut rekomendasi tanaman hias indoor.
Rekomendasi Tanaman Hias Indoor
- Monstera deliciosa (Janda Bolong)
Monstera deliciosa atau yang sering kita kenal dengan nama janda bolong merupakan tanaman hias yang cukup terkenal karena daunnya yang berlubang-lubang. Tanaman ini dapat tumbuh dengan baik di tempat yang memiliki kelembapan tinggi dan dapat tumbuh jika ditempatkan di ruangan tertutup. Tumbuhan janda bolong memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan dan keberlanjutan. Antara lain yaitu menyaring udara, menambah kelembaban udara, memberikan suasana yang menyejukkan, menyediakan oksigen tambahan, dan mudah perawatannya.
- Tanaman kopi
Bagi sebagian Sobat ebanua pasti mengira tumbuhan kopi hanya dapat tumbuh di area Perkebunan atau di luar rumah. Tidak, ternyata tanaman kopi dapat tumbuh dan berkembang di dalam ruangan dan dapat kita jadikan tanaman hias loh! Perlu Sobat ebanua ketahui jika tanaman kopi lebih menyukai Cahaya terang, namun tidak langsung. Hal ini berarti tanaman kopi harus ditempatkan di dekat jendela. Saat menanam kopi, tanah harus lembab namun juga tidak sampai basah kuyup. Pastikan tanah dan pot yang digunakan memiliki sistem pembuangan air yang baik. Tanaman kopi membutuhkan lebih sedikit air pada musim hujan dibandingan pada musim panas.
- Kaktus
Kaktus merupakan salah satu indoor plant yang banyak digandrungi banyak orang terutama para pekerja kantoran hanya untuk diletakkan di meja kantor. Kaktus memiliki perawatan yang rendah serta memiliki keunikan tersendiri sebagai tanaman hias. Duri pada kaktus dapat menangkap debu dalam ruangan. Tidak hanya itu, kaktus juga dapat mengikat partikel halus yang ada di udara dan mampu membunuh bakteri yang ada dalam ruangan.
- Bunga Lavender
Bunga lavender menjadi salah satu tanaman hias yang banyak diminati karena memiliki visual yang cantik dan sejumlah manfaat bagi kita. Antara lain yaitu detoks alami kulit, mengusir nyamuk, relaksasi, dan lain lain. Perawatan bunga lavender pun mudah. Sobat ebanua dapat menanam di pot, menggunakan kerikil putih, siram lavender jika tanahnya kering, dan simpan di tempat yang kering.
Bagaimana Sobat ebanua? Sudah tertarik dengan tanaman hias indoor? Tidak hanya dengan furniture rumah Sobat ebanua juga bisa menggunakan tanaman hias untuk membuat ruangan lebih menarik dan terlihat cantik.
Leave a Reply