Tanah kavling merupakan salah satu solusi untuk memenuhi kebutuhan lahan dan sebagai sarana investasi properti yang memiliki berbagai kelebihan dan menjadi alternatif terbaik dengan peminat yang tinggi. Kavling merupakan bagian tanah yang dipetak atau dipecah dengan ukuran tertentu. Tanah kavling dapat digunakan sebagai lahan untuk membangun rumah atau bangunan tertentu.
Lalu apa saja sih yang menarik dari tanah kavling? Yuk simak artikel kelebihan punya tanah kavling berikut ini!
1. Ukuran tanah kavling lebih ideal untuk perumahan
Ukuran perumahan pada umumnya dibuat minimalis dan optimal dalam pemanfaatan lahannya. Selain untuk menyesuaikan harga yang diminati dipasaran, tanah kavling juga menyesuaikan model bangunan yang memiliki banyak peminat dikalangan muda yaitu membangun rumah impian dengan desain rumah minimalis.
2. Ukuran lebih bervariasi
Tanah kavling merupakan lahan yang luas kemudian dipecah menjadi beberapa bagian. Kelebihan tanah kavling yaitu memiliki variasi ukuran yang bermacam-macam. Jadi, jika Sobat menginginkan lahan yang kecil hingga luas akan mudah dalam menemukan yang sesuai dengan rencana dan budget.
3. Tanah kavling memiliki kelebihan capital gain yang menjanjikan
Tanah kavling merupakan investasi yang menjanjikan dan minim resiko mengalami kerugian. Semakin tingginya peminat usia produktif yang ingin memiliki rumah dengan budget terbatas tentunya tanah kavling menjadi alternatif dan akan memiliki peminat yang lebih tinggi dipasaran dibandingkan dengan lahan yang masih luas. Meski keuntungan akan terlihat untuk jangka waktu lebih dari 5 tahun, namun akan memiliki capital gain yang besar yaitu mencapai 20-30% setiap tahunnya.
4. Biaya perawatan tanah kavling lebih murah
Kelebihan tanah kavling selanjutnya yaitu biaya perawatan yang dikeluarkan lebih murah. Pasalnya tanah kavling sendiri merupakan lahan kosong yang tidak memerlukan perawatan rutin. Perawatan yang diperlukan yaitu cukup menjaga kebersihan dan memotong rumput secara berkala dan tidak beresiko menurunkan harga properti.
5. Lebih fleksibel
Salah satu alternatif bagi pasangan muda yang menginginkan hunian sendiri dengan konsep yang sesuai selera dan budget yang lebih mudah disesuaikan. Berbeda dengan rumah siap huni pada umumnya, dengan membeli tanah kavling Sobat bisa merancang dan mendesain model rumah impian Sobat dengan menggunakan bahan bangunan yang berkualitas sesuai pilihan Sobat. Tentunya hasilnya akan lebih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Sobat.
Dengan melihat kelebihan investasi tanah kavling, tentu memberikan banyak keuntungan yang ditawarkan. Namun semua disesuaikan dengan target dan rencana yang telah Sobat inginkan. Yuk investasi bijak dengan capital gain yang menjanjikan. Pilih kavling potensialmu di area IKN sekarang.
Leave a Reply